Pjs. Bupati Pakpak Bharat, di Sidang Paripurna DPRD Pakpak Bharat. (Foto/Dok. Kominfo Pakpak Bharat). |
gajahtobanews.id – Pakpak Bharat
Pjs. Bupati Pakpak Bharat, Naslindo Sirait menyampaikan Pidato Nota Pengantar Rancangan APBD Pakpak Bharat tahun 2025, dalam Sidang Paripurna DPRD Pakpak Bharat, Selasa (15/10/2024).
Sidang Paripurna DPRD Pakpak Bharat hari ini, dipimpin langsung Ketua DPRD Pakpak Bharat dengan agenda tunggal, mendengarkan pidato Nota Pengantar Bupati Pakpak Bharat tentang Rancangan Peraturan Daerah APBD Pakpak Bharat Tahun Anggaran 2025.
“Secara pribadi, saya juga sangat bersyukur atas kesempatan pada hari ini untuk menyampaikan nota pengantar bupati secara langsung pertama kalinya sebagai Penjabat sementara Bupati Pakpak Bharat di hadapan seluruh pimpinan dan anggota Dewan yang terhormat di ruangan terhormat ini,” ucap Naslindo mengawali pidatonya.
Naslindo juga menyampaikan perkembangan beberapa indikator makro pembangunan Daerah, diantaranya Produk Domestik Regional Bruto, laju pertumbuhan ekonomi, PDRB perkapita, gini ratio, penduduk miskin, dan indeks pembangunan manusia (IPM), serta menjabarkan gambaran umum Rancangan Peraturan Daerah tentang Rancangan APBD Pakpak Bharat tahun anggaran 2025.
“Kita semua berharap seluruh kebijakan, program, kegiatan dan sub kegiatan yang akan kita bahas nantinya akan mampu mencapai target sasaran dan indikator yang menjadi prioritas pembangunan tahun 2025, yang pada akhirnya memberi dampak terhadap perbaikan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui upaya yang sungguh-sungguh dan komitmen yang tinggi dari seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten dan Anggota DPRD yang terhormat, serta didukung oleh seluruh komponen dan lapisan masyarakat,” ucap Naslindo Sirait diakhir pidatonya.
Sidang Paripurna ini dihadiri juga oleh Forum koordinasi Pimpinan Daerah Pakpak Bharat, tokoh-tokoh masyarakat, para insan pers dan beberapa undangan lainnya. (Obah Solin).
Posting Komentar untuk "Naslindo Sirait Ssampaikan Pidato Nota Pengantar R APBD Pakpak Bharat tahun 2025"